Ketahui Ke-5 Bagian-Bagian Kitchen Set Ini

Apa saja Bagian-Bagian Kitchen Set?

Wajar jika anda merasa awam dan bingung tentang bagian-bagian kitchen set. Nah di artikel ini saya akan jelaskan secara garis besar elemen apa saja yang membentuk sebuah kitchen set.

Jika anda sedang berencana membuat desain dapur untuk rumah anda maka informasi ini akan sangat berguna bagi anda.

Dan jangan lupa jika anda butuh jasa desain kitchen set maka silakan hubungi saya.

1. Bagian Kitchen Set Utama, KABINET!

Kabinet adalah bagian utama yang mendominasi sebuah kitchen set. Selain berfungsi sebagai tempat penyimpanan perkakas dapur, kabinet memiliki fungsi sebagai struktur utama sebuah dapur.

Kainet dapur bisa di bagi menjadi paling tidak 4 bagian.

  • Kabinet Bawah. Ini adalah kabinet yang diletakan dilantai dan menjadi dasar dari kitchen set yang akan menopang kompor dan sink. Kabinet bawah adalah bagian yang wajib dimiliki sebuah kitchen set.
  • Kabinet Atas. Ini adalah lemari atau kabinet yang digantung pada tembok. Posisinya biasanya 40-70cm dari batas atas kabinet bawah. Pada kabinet ini biasanya penghisap asap ditempelkan. Kabinet ini juga berfungsi sebagai tempat penyimpanan bahan makanan atau juga piring dan gelas.
  • Kabinet Kulkas/Oven/Dispenser/Microwave. Kabinet ini fungsinya menjadi rumah atau penyangga peralatan dapur yang besar. Biasanya tingginya mulai dari lantai sampai tertinggi kabinet atas. Kabinet ini tidak selalu harus ada jika memang anda tidak menggunakan oven dan microwave. Kulkas pun bisa berdiri sendiri tanpa kabinet ini. Namun kitchen set akan tampil lebih indah jika ada kabinet ini.
  • Kabinet Island. Kabinet ini mirip dengan kabinet bawah hanya saja posisinya biasanya terpisah atau sejajar dengan kabinet bawah. Fungsi kabinet island adalah sebagai perluasan area kera dan juga bisa menjadi tempat duduk-duduk santai,dan tempat makanentah sarapan atau lainnya. Dalam beberapa desain kitchen kabinet ini juga bisa digunakan sebagai tempat sink atau kompor.

2. Top Table – Bagian Kitchen Set Wajib ADA!

Top table atau sering disebut counter top, meja kitchen, dan meja top adalah bagian krusial dari sebuah kitchen set.

Meski kabinet adalah bagian terbesar namun top table adalah bagian yang membuat dapur terkesan lengkap dan selesai.

Top table adalah bahan yang menutupi kabinet bawah dan kabinet island. Top table akan menggunakan bahan yang cendrung tahan panas, tahan gores, dan tahan air.

Fungsi top table adalah melindungi kabinet di bawahnya dari cairan yang ada.

Top table biasa terbuat dari bahan seperti Granit, Marmer, Solid Surface, dan juga batu buatan jenis lainnya.

Untuk tau jenis-jenis top table terbaik untuk dapur anda silakan baca artikel berikut.

Bahan Top Table Kitchen Terbaik!

3. Backsplash – Bagian Kitchen Set Yang Sering Terlupakan!

Selama bertahun-tahun saya membuat desain kitchen set, backsplash adalah bagian yang paling sering diabaikan, dan bahkan dilupakan.

Backsplash adalah bagian kitchen set yang menutupi dinding belakang antara kainet bawah dan kabinet atas.

Kenapa Bagian ini Super Penting?

Ketika anda memasak atau melakukan kegiatan lain didapur, sudah pasti akan ada cipratan cairan entah air, minyak, kopi, yang akan mengenai tembok belakang dapur anda.

Bayangkan jika temboknya hanya dilapisi cat dinding biasa. Tentu akan cepat kotor dan sulit dibersihkan.

Itu sebabnya bagian backsplash dari sebuah kitchen harus menggunakan bahan yang mudah dibersihkan, tahan panas, dan awet.

Beberapa material yang cocok untuk backsplash adalah keramik, mozaik, granit, kaca cermin, dan stainless steel.

4. Lampu – Pake Boleh Gak Pake Nyesel!

Lampu atau pencahayaan pada area kitchen set sebetulnya tidak wajib ada. Penerangan dari lampu yang ada di plafon ruangan dapur sebetulnya sudah cukup.

Namun dengan adanya tambahan lampu pada kabinet dapur, ini akan membuat kegiatan memasak dan tampilan dapur anda menjadi lebih menyenangkan.

Lampu akan membuat dapur anda terkesan hidup dan cerah.

Selain itu peletakan lampu yang tepat pada dapur akan membantu menerangi kegiatan memasak anda.

5. Stop Kontak Dapur

Anda mungkin heran apa hubunganya stop kontak dengan bagian-bagian kitchen set.

Perhatikan pengalaman ini. Saya punya klien yang membuat dapur kepada orang lain. Nah pembuat dapur ini hanya membuat kabinet dan top table kitchen.

Setelah dapur selesai, teman saya kebingungan ketika mau masak nasi, mau bikin juice, dan mau hidupkan microwave.

Kenapa? Tidak disediakan stop kontak.

Ya, sebagian besar perlatan dapur juga membutuhkan sumber daya.

Kulkas, dispenser, oven, microwave, blender, rice cooker, dan lain-lain. Jika tidak ada stop diatas top table maka mau di colok kemana peralatan dapur tadi? Masa dicolok ke hidung sendiri? Hehe (kidding ya guys)

Maka pastikan dapur anda paling tidak memiliki 1 atau 2 stop kontak diatas top table yang siap anda gunakan.

Klik disini untuk stop kontak rekomendasi saya.

 

 

 

About admin

Check Also

8 Kesalahan Fatal Dalam Mendesain Dapur Sempit

Dapur Kecil Makin Sempit? Hindari 8 Kesalahan Desain Berikut Ini! Tidak dapat dipungkiri mendesain dapur …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *